Iklan

terkini

Taman Rekreasi Selecta Siap Menjadi Venue Pertandingan Cabor Loncat Indah Porprov IX 2025 Jatim

4/26/25, 19:47 WIB Last Updated 2025-04-26T12:47:09Z


Mediapewarta.co.id Kota Batu ; Taman Rekreasi Selecta yang berada di desa Tulungrejo Kecamatan Bumiaji kota Batu, ditunjuk dan siap menjadi venue ( tempat ) dilaksanakannya pertandingan cabang olahraga ( Cabor ) Loncat Indah, pada Pekan Olahraga Provinsi ( Porprov ) IX 2025 Jawa Timur, yang akan dilaksanakan pada bulan Juni hingga Juli 2025 mendatang.

Pada pertandingan cabang olahraga loncat indah nanti, Taman Rekreasi Selecta meminjamkan wahana kolam renangnya untuk di jadikan venue pertandingan. 

Operasional Manager Taman Rekreasi Selecta Yusuf saat ditemu di kantornya, menyampaikan bahwa guna mendukung sukses terlaksananya Pekan Olahraga Provinsi ( Porprov ) IX 2025 Jawa Timur, Taman Rekreasi Selecta bersedia ditunjuk sebagai tempat ( venue ) pelaksanaan pertandingan cabang olahraga loncat indah, mulai dari latihan bersama dan meeting yaitu tanggal 30 Juni 2025, dan pelaksanaan pertandingan mulai tanggal 1, 2 dan 3 Juli 2025. Sabtu ( 26/4/2025 ) siang 

" Pada Porprov nanti, kami meminjamkan kolam renang secara gratis. Dan untuk atlit dan official loncat indah juga gratis masuk ke venue ( tempat ) pertandingan yaitu di wahana kolam renang di Selecta. Namun untuk pendamping atlit tetap harus beli tiket masuk.

Untuk itu diharapkan bagi pendamping atlit untuk menginap di hotel Selecta, karena selain dekat dengan lokasi pertandingan juga bisa mendapatkan tiket masuk gratis ke venue pertandingan dan bisa menikmati wahana wisata yang ada di Taman Rekreasi Selecta.

Walaupun mulai 30 Juni 2025 hingga 3 Juli 2025 kolam utama digunakan untuk pertandingan loncat indah, namun bagi wisatawan lainnya yang berkunjung ke Taman Rekreasi Selecta masih bisa menikmati wahana kolam renang yang satunya, tepatnya kolam renang atas.

" Selain itu, para wisatawan juga bisa menyaksikan pertandingan cabang olahraga loncat indah di taman rekreasi Selecta ini ", urainya.

Yusuf menambahkan hingga saat ini sudah ada 16 daerah yang sudah konfirmasi ikut pada pertandingan cabang olahraga loncat indah.

" Untuk jumlah keseluruhan atlit maupun official yang hadir masih belum bisa dipastikan, karena masih menunggu yang konfirmasi hingga penutupan pendaftaran yaitu 29 April 2025 ini ", urainya.

Yusuf juga berharap dengan di gelarnya pekan olahraga provinsi ( Porprov ) IX 2025 Jawa Timur di kota Batu, ini bisa menarik wisatawa yang berkunjung ke kota Batu, khususnya di taman rekreasi Selecta ini.

" Serta bisa meningkatkan pendapatan bagi para pelaku wisata dan UMKM Kota Batu ", harapnya.
Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Taman Rekreasi Selecta Siap Menjadi Venue Pertandingan Cabor Loncat Indah Porprov IX 2025 Jatim

Terkini

Topik Populer

Iklan