Iklan

terkini

Kemeriahan 16 Tahun Bantengan Nuswantara Trance Festival 2024

8/05/24, 22:26 WIB Last Updated 2024-08-05T15:26:13Z


Mediapewarta.co.id  Kota Batu ; Ribuan grup kesenian Bantengan hadir dan  kalap bareng dalam gelaran 16 tahun Bantengan Nuswantara Trance Festival yang digelar di kota Batu. pada Minggu, (4/8/2024) siang hingga dini hari.


Animo dari puluhan ribu masyarakat dan wisatawan memadati sepanjang rute pawai mulai dari sekitaran Alun-alun Kota Batu hingga jalan Panglima Sudirman Kecamatan Batu Kota Batu.


Kepala Dinas Pariwisata Kota Batu Drs Arief As Siddiq menjelaskan bahwa Parade Bantengan Nuswantara Trance Festival ini
rutin digelar di Kota Batu setiap tahun di bulan Agustus. Bantengan Nuswantara Trance Festival ke 16 ini merupakan acara tahunan yang harus terus dilaksanakan, guna melestarikan budaya nuswantara.


" Pada pagelaran kesenian Bantengan Nuswantara Trance Festival kali ini, para peserta berasal dari Komunitas Bantengan se - Jawa Timur, mulai dari Surabaya, Ponorogo, Jombang, Blitar, Kediri, Mojokerto, Malang Raya dan berbagai daerah lain.


Pagelaran kali ini juga diikuti sejumlah seniman internasional mulai dari Malaysia, Jepang, India, Australia, Columbia, Amerika, New Zealand dan beberapa negara lain.


Bantengan Nusantara merupakan wahana silaturahmi bagi para pelaku kesenian Bantengan. Selain itu juga memberikan sebuah pagelaran budaya guna mengangkat kearifan lokal masyarakat akan kesenian daerah. Bantengan merupakan salah satu kesenian warisan budaya tak benda di Kota Batu. Oleh karena itu kita harus terus mengembangkan dan melestarikannya ", harapnya.

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Kemeriahan 16 Tahun Bantengan Nuswantara Trance Festival 2024

Terkini

Topik Populer

Iklan